Home / Serambi

Pulau Bintang Vaadhoo Di Maldives Ini Akan Membuatmu Tidak Ingin Pulang. Apa Keistimewaannya ?

Senjahari.com - 14/01/2019

Pulau Bintang Vaadhoo Di Maldives Ini Akan Membuatmu Tidak Ingin Pulang. Apa Keistimewaannya ?

Penulis : Dinda Pranata

Pulau Bintang ini membuatmu percaya bahwa alam semesta ini begitu indah dan menakjubkan. Pulau yang dinamai Pulau Vaadhoo yang letaknya di kepulauan Maldives ini cocok untuk kamu yang suka akan laut dan mungkin menyelam di dalamnya. Pulau ini letaknya di kepulauan Maldives dan merupakan bagian dari jajaran kepualauan Raa Atoll. Pulau ini populasinya tidak banyak hanya 500 orang di seluruh pulau. Lalu apa menariknya ?

Pulau Bintang Vaadhoo Di Maldives
Pulau Bintang Vaadhoo Di Maldives https://tripelonia.com

Pulau Bintang Vaadhoo Memiliki Cahaya Alami Dalam Air

Pulau ini termasuk dalam jajaran kepulauan wisata di wilayah Maldives. Kita tahu bahwa Maldives menjadi pulau wisata terbaik no 4 di Dunia tahun 2018. Menurut beberapa situs Maldives merupakan pulau eksotis yang paling banyak dikunjungi untuk destinasi bulan madu atau liburan keluarga. Wilayah Maldives dikenal juga memiliki banyak biota laut yang tidak dimiliki wilayah lain sehingga membuat wilayah ini indah dan alami.

Salah satu biota laut yang ada di Pulau bintang ini menarik wisatawan untuk berkunjung dan menyelam di lautan pulau Vaadhoo. Laut di pulau Vaadhoo ini dihuni oleh phytoplankton yang dikenal dengan nama dinoflagellates. Planton jenis ini membuatnya berkilau cahaya biru jika ada oksigen yang masuk ke dalam air. Cahaya ini merupakan senjatanya untuk terhindar dari predator yang ingin mengincarnya. Walau plankton ini akan dimakan oleh ikan, namun plankton ini akan tetap bersinar diperut ikan dan membuat ikan yang memakannya dimangsa oleh predatornya.

Proses Bioluminescence Yang Rumit

Terciptanya warna biru pada cahaya plankton ini cukup rumit untuk dijelaskan. Penelitian terciptanya bioluminescence ini dilakukan oleh Universitas Harvard. Pada penelitian ini menjelaskan bahwa terjadinya warna biru akibat dari phytoplankton yang mengapung di lautan.

Baca juga: Beda Iklim Dan Cuaca. Nah Lho Apa Maksudnya ?

Plankton yang mengapung tersebut mendapatkan sinyal listrik dari gerakan air di dalam tubuhnya yang dipenuhi oleh proton. Scintillons (bagian tubuh yang menghasilkan cahaya) dalam tubuhnya yang peka terhadap listrik dan mengubah PH (kandungan asam) dalam sitoplasmanya berubah menghasilkan reaksi kimia yang mengaktifkan protein bernama luciferase. Luciferase ini yang bereaksi terhadap oksigen menghasilkan warna biru alami yang terpancar dari tubuh plankton ini.

Kamu bisa menikmati keindahan plankton ini ketika mengunjugi pulau bintang Vaadhoo. Pulau ini bisa dijangkau dari Male ibukota Maldives menggunakan speed boat selama 15 menit. Kamu yang ingin kesini siap-siap menabung dulu ya ?

Bagi kalian yang memiliki pertanyaan seputar wawasan dunia bisa ditanyakan dikolom komentar. Pertanyaan kalian akan dibantu oleh tim editor untuk menjawabnya. Siapa tahu dari pertanyaan itu membuka wawasan bagi banyak orang.

Source:
https://metro.co.uk/2016/09/21/if-you-want-to-swim-in-a-florescent-sea-of-stars-you-need-to-visit-vaadhoo-island-6141991/
https://timesofindia.indiatimes.com/travel/destinations/the-gorgeous-glowing-beach-of-maldives/as65230395.cms
https://theculturetrip.com/asia/maldives/articles/the-breathtaking-sea-of-stars-in-the-maldives/

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*

*

Post comment