Penulis : Dinda Pranata
Di tanya kenapa yang saat ini, tim akan membantu menjawab pertanyaan salah satu pertanyaan di kolom komentar. Pertanyaannya : Apakah warna biru pada hewan khususnya Ular juga menjadi hal yang sangat jarang ? Atau warna biru pada ular hanya karena efek kulit ular terkena cahaya ? Sebelumnya dindapranata sempat membahas mengapa warna biru itu dikategorikan sebagai warna langka di alam. Hal ini berlaku pada hewan maupun tumbuhan. Lalu bagaimana ular bisa berubah warna kulit menjadi biru atau memiliiki mata yang biru.
Warna Kulit Biru Ilusi Kulit Ular
Pada Journal of Herpetology menyebutkan bahwa pada dasarnya ular memiliki warna kulit dari warna-warna dasar seperti hitam, kuning, merah atau hitam-putih. Namun ada pula ular yang memiliki warna-warna gabungan seperti biru, coklat, hijau atau ungu. Hal itu dikarenakan adanya interaksi dari warna-warna dasar pada kulit ular yang tergantung dari kualitas dan kuantitas dari warna kulit yang mendominasi serta peran hemoglobin dalam tubuh ular tersebut.
Warna biru atau hijau pada ular hampir tidak ada, Ular tidak memiliki pigmen biru atau hijau. Kulit ular yang memiliki lapisan kromatofor ini menghasilkan warna ketika bergabung dengan warna struktural pada sisiknya. Sehingga tak jarang kita melihat warna hijau atau biru dari kulitnya. Hal ini bisa dilihat ketika kulit seekor ular mati maka kulit yang berwarna hijau itu berubah menjadi biru. Penyebabnya adalah warna hijau yang warna kuning semakin pudar menjadi warna biru yang merupakan warna struktural sisik yang terpantul oleh cahaya pada permukaan kulitnya.
Mata Biru Itu Indah ??
Jika seseorang bermata biru pasti kita menganggapnya cool. Apakah kita akan menganggap ular dengan mata biru itu cantik ? Warna biru pada mata ular merupakan tanda bahwa mereka akan berganti kulit. Kebanyakan mereka yang berganti kulit akan menunjukkan warna biru hitamm atau biru putih pada matanya selama 1-2 minggu.
Pada saat proses pergantian kulit ini terjadi pelonggaran kulit dan peningkatan cairan antara lapisan kulit lama dan kulit baru sehingga membuat warna mata mereka menjadi biru. Selain itu pada saat warna mata menjadi biru kebanyakan mereka tidak bisa melihat sama sekali, kehilangan selera makan, dan beberapa dari spesiesnya menjadi lebih agresif (jadi mesti berhati-hati). Namun setelah proses pergantian ini selesai maka mata mereka menjadi normal kembali.
Baca juga: TanyaKenapa - Kita Masih Percaya Mitos ?
Jadi warna pada kulit ular dan mata ular juga tidak berasal dari warna pigment biru. Tetapi karena pantulan cahaya yang mengenai warna struktural kulitnya. Masih berfikir warna biru banyak ditemukan ?
Bagi kalian yang memiliki pertanyaan seputar wawasan dunia, bisa ditanyakan di kolom komentar. Tim akan membantu menjawab pertanyaan kalian dan siapa tahu bisa membuka wawasan bagi banyak orang.
Source:
https://www.npr.org/sections/health-shots/2014/11/12/347736896/how-animals-hacked-the-rainbow-and-got-stumped-on-blue
https://www.post-gazette.com/life/outdoors/2009/08/30/Get-Into-Nature-When-green-snakes-turn-blue/stories/200908300210
Comment
1 Response