Home / Pojokan

Resensi – Tak Masalah Jadi Orang Berbeda. Semua Dari Pendidikan Keluarga!

Senjahari.com - 02/03/2020

Resensi – Tak Masalah Jadi Orang Berbeda. Semua Dari Pendidikan Keluarga!

Penulis : Dinda Pranata

Kalau ada seseorang yang berbeda dengan kita baik sikap atau pemikiran pasti yang terlintas dalam pikiran kita. “Ih, kok orangnya gitu sih!” atau “Kok pemikirannya gitu-gitu amat!” itu semua pernyatan yang merefleksikan kita mengharap orang akan berpikiran sama dengan kita. Itu hal yang umum terjadi di masyarakat. Tapi, jika kamu yang mengalaminya menjadi orang yang berbeda dari sekitarmu bagaimana ? #Resensi buku ini akan membantu melihat hal berbeda dalam seseorang dan kemudian membalikkannya menjadi sesuatu yang bermanfaat.

Terkait #Resensi :
#Resensi The Danish Way Of Parenting – Pola Asuh Anak Berkarakter.

Hasil gambar untuk tak masalah jadi orang berbeda
Tak masalah jadi orang berbeda by gramedia.com

Orang Berbeda Vs Orang Rata-Rata

Pernah membaca kisah Thomas Alfa Edison atau Bill Gates atau mungkin juga Helen Keller ? Semua kisah itu menceritakan bagaimana mereka yang berbeda bisa sukses dan terkenal hingga sekarang. Mereka pun juga terlahir berbeda dengan orang lain yang kadang harus hidup dengan standart hidup yang ‘memaksa’ orang untuk terlihat sama. Jika orang rata-rata akan mengikuti standart penilaian masyarakat umum dan mengikuti tanpa mempertanyakan sebab atau akibatnya, lain halnya dengan mereka yang berbeda.

Kita ambil saja contoh Thomas Alfa Edison yang sejak bangku sekolah harus mengalami kepahitan akibat pola pikir yang berbeda dengan teman-teman sebayanya. Akibat dari mempertanyakan pernyataan gurunya mengapa 1+1=2, dan akibat dari sikap keras kepalanya ketika tidak mendapatkan jawaban yang memuaskan dirinya dari gurunya ia harus dikeluarkan dari sekolah dan dianggap sebagai anak yang abnormal. Padahal kenyataannya ia berbeda dari segi pemikirannya yang lebih kritis dibanding dengan teman-temannya.

Terkait #Resensi :
#Resensi Pendidikan Karakter Di Episode Kisah Karya Tetsuko Kuronayagi – Novel Totto-chan
#Resensi – Sebuah Seni Untuk Bersikap Bodo Amat! Cara Memiliki Mental Baja

Orang yang berbeda enggan untuk hidup sama seperti kebanyakan orang. Kebanyakan dari mereka berusaha mencari tahu latar belakang orang-orang melakukan A,B,hingga Z atau sekedar mencari solusi sederhana atas sebuah masalah. Selain itu, orang yang berbeda dengan orang rata-rata tidak lantas membuat kita menjadi tidak berguna. Kita bisa mengasah perbedaan itu dengan mengembangkan dan menghasilkan sesuatu yang berguna bagi. tapi, apakah itu langkah menghasilkan sesuatu itu bisa dilakukan sendiri ?

Jawabannya Adalah Dukungan Keluarga dan Peran Ibu!

Semua hal yang dilakukan orang-orang besar dan terkenal sukses kebanyakan adalah karena mereka mengembangkan kemampuan ‘berbeda’ mereka menjadi sesuatu yang berguna. Mereka sadar bahwa hal yang mereka dapatkan sekarang juga tidak bisa dilakukan sendiri tanpa dukungan keljuarga, utamanya peran ibu yang sangat besar.

Baca juga: Buku Homo Sapiens yang Menantang Keyakinan dan Logika. Berani Baca?

Ambil saja contoh Bill Gates. Ibunya mengajarinya untuk mandiri dan bertanggung jawab atas apa yang dilakukannya sehingga hal itu menjadi dasar setiap keputusan yang diambilnya. Dan hal itu pula yang menjadi pertimbangannya ketika membuat perusahaan yang membesarkan namanya. Ia menyadari bahwa tidak mungkin baginya bisa berjalan sejauh itu jika saja ibunya tidak mengajarinya akan tanggung jawab dan mungkin saja ketika usahanya tidak berjalan lancar, ia meninggalkanmnya begitu saja.

Peran keluarga begitu penting bagi perkembangan mental dan juga kemampuan anak di masa dewasanya. Hal yang paling penting disini pada masa awal kehidupan bayi, ia akan belajar bagaimana kehidupan yang bahagia dan belajar mengenai lingkungannya dari kedua orangtuanya. Oleh karena itu sebaiknya orang tua terutama ibu yang lebih banyak menghabiskan waktu dengan anak-anak mampu mengajarkan mereka untuk mengembangkan kemampuannya sebebas-bebasnya dan biarkan mereka mengambil resiko dan bertanggungjawab atas keputusannya secara mandiri.

Terkait #Resensi :
#Resensi Mendalami Sifat Alami Anak-Anak Lewat Karya Tetsuko Kuronayagi – Totto Chan.
#Resensi Very Good Lives – J.K Rowling (Lewat Imajinasi Lampaui Kegagalan)

Menjadi orang yang berbeda tentu saja normal dan wajar. Hal itu bisa menguntungkan bagi mereka yang mau mengembangkan secara baik ‘hal yang berbeda’ itu untuk kebaikan banyak orang. Selain itu, dibutuhkan juga dukungan dari keluarga dan ibu untuk mengembangkan diri seperti mereka yang sudah sukses.

Buku ini bukan sejenis buku psikologi yang pada umumnya. Di luar ekspektasi yang diharapkan yang membahas tentang tips atau pembelajaran dalam diri tapi seperti kumpulan cerita orang-orang sukses yang terlahir berbeda dengan penjelasan pentingnya peran keluarga dalam perkembangan anak.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*

*

Post comment